Pengertian Proxy

2/04/2010
Kalo ada yang ngomong soal Proxy, sumpah deh. Nge-Blank betul pala gue!! Saking nggak taunya. Setelah nge-blank beberapa jam (bisa dibilang: ”nge-hang”), akhirnya saya dapet ide untuk nyari di internet aja. <--lama bgt mikirnya--<
pengertian proxy

Pengertian Proxy dari Total.or.id: Proxy, dapat diartikan sebagai “wakil”. Dapat dijabarkan sebagai mekanisme dimana suatu sitem menyediakan diri untuk sistem lain sebagai tanggapan atas permintaan lain untuk suatu protokol.Sistem Proxy digunakan dalam pengelolaan jaringan untuk mencegah implementasi tumpukan protokol sepenuhnya dalam perangkat yang sederhana misalnya sebuah modem.

Proxy adalah sebuah teknik standar untuk akses internet secara bersama-sama oleh beberapa komputer sekaligus dalam sebuah LAN (Jaringan Lokal) melalui sebuah modem atau sebuah saluran komunikasi.

Proxy Server
Proxy server adalah komputer server atau program komputer yang dapat bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap konten dari internet atau intranet. Proxy server bertindak  sebagai gateway terhadap dunia maya untuk setiap komputer lain. Proxy Server tidak terlihat oleh komputer klien, sehingga seorang yang sedang berinternet melalui sebuah Proxy Server tidak akan mengetahui kalau sebuah proxy yang menangani request yang dilakukan. (request=permintaan. Misalnya kita membuka google.com, maka kita sedang meminta/merequest pada Web Servernya google untuk bisa membuka si google tersebut. Kalo ngga salah sih gitu...)

Web Server yang menerima request dari Proxy Server akan menginterprestasikan request seolah-olah request itu datang langsung dari komputer klien, bukan dari Proxy Server.

pengertian proxy



Dari sumber lain: Proxy server digunakan untuk menyimpan data web yang pernah diakses oleh pengguna. Manfaat dari proxy server adalah untuk mempercepat koneksi ke situs web.

Sebagai contoh: Beberapa pengguna internet biasanya membuka situs informasi yang sama. Seperti Yahoo.com. Tanpa Proxy, setiap kali membuka yahoo, kita harus melakukan akses langsung ke server Yahoo yang terletak di amerika. Namun dengan Proxy server, kita tidak perlu jauh jauh mengakses Server di Amerika sana. Cukup melihat pada cache proxy server setempat (di indonesia).

Cara kerja dari Proxy Server yaitu secara otomatis menyimpan situs yang telah dibuka oleh pengguna dan tersimpan di Proxy server ISP yang kita gunakan (Kayak TelkomNet, CBN, dsb). Dengan demikian pengguna yang akan mengakses sebuah situs yang telah tersimpan di Proxy Server, tidak perlu lagi mengakses langsung ke server yang jauh disana. Cukup lewat Proxy lokal saja.

Itulah Proxy.... gimana? Udah nggak bingung, atau malah tambah bingung? Hehehe...
(Sumber: kaltarabloggers.aimo.com, total.or.id, dan sumber-sumber lainnya)

<ZepT>

2 komentar:

  1. Apakah proxy server bisa bertindak merangkap sebagai server dari client yang ada dan juga sebagai Router? Akan jadi penghematan besar kalo bisa, hehehe :P

    BalasHapus

 
Copyright © Septian DC. All rights reserved | Blunique Designed By Zepuutou
Powered by Blogger.com and W3.org